Tips Memadukan Pakaian - Indo Fashion - Sangat banyak desainer fashion yang membuat karyanya, sampai sangat banyak jenis pakaian di tiap-tiap pertokoan, baik itu atasan, kerudung, bawahan serta bahkan juga aksesori, tetapi efeknya sangat banyak wanita yang bingung menggabungkan baju untuk dipakai dalam aktivitas keseharian.
Untuk itu bagi wanita yang suka memadupadankan busana dan
aksesoris agar anda tidak kebingungan, berikut kami berikan sedikit tips untuk menyesuaikan
tampilan busana dan aksesoris agar Anda tampil lebih mempesona tan yidak salah dalam berpakaian.
- Warna hitam, putih, dan abu-abu merupkan warna netral yang cocok dipadupadankan dengan beberapa macam warna lainnya. Misalnya warna putih atau hitam cocok dipasangkan dengan warna merah, kuning, biru, coklat, atau ungu. Untuk warna abu-abu dapat dipadupadankan atau dipasangkan dengan warna biru, pink (merah muda), atau krem.
Perpaduan tersebut tentu saja bukan merupakan aturan yang baku atau harga mati, namun tetap bisa disesuaikan dengan selera dan keinginan Anda. - Jika menyukai perpaduan warna terang dan geap dalam memilih busana
yang ingin Anda pakai, Anda bisa mencoba kombinasi warna berikut :
Hitam + puith / kuning / hijau
Biru + putih / pink / krem
Merah + putih / kuning - Jika Anda pecinta busana dan baju dengan warna-warna terang, padukan aksesoris yang berwarna kontras dengan pakaian Anda. Warna busana merah akan tampak menggoda bila dipadukan dengan tas berwarna kuning pupus.
- Bila Anda memilih busana yang berwarna pastel, coba pilih aksesoris yang bernuansa gelap atau pastel yang lebih muda. Anda juga bisa memadukan tas berwarna hitam atau blossom peach dengan busana Anda. Kesan romantik akan lebih terlihat dengan perpaduan ini.
- Pilihlah perhiasaan yang mungil dan tidak terlalu mencolok, apabila busana Anda sudah cukup ramai.
- Bagi Anda yang bertubuh kurus, jangan menggunakan aksesoris tambahan yang berukuran besar, karena akan terlihat tidak seimbang.
- Jika Anda suka dengan pakaian polos namun ingin menambakan sedikit aksesoris, Anda dapat memadukan pakaian Anda dengan scarf. Scarf bisa disimpulkan dengan model scarf panjang, atau melebarkan scarf model persegi panjang dengan mengikatkan dua ujungnya ke belakang.
- Anda yang suka terlihat glamour dalam berbusana bisa menggunakan aksesoris ikat pinggang yang berbahan logam. Kesan mengkilap dari logam tersebut akan membuat penampilan Anda lebih terkesan mewah. Tapi ingat, jangan memadukan ikat pinggang logam dengan busana atasan dan bawahan yang juga berwarna mengkilap, karena akan terlihat berlebihan dan sedikit norak.
- Busana yang biasa digunakan untuk bekerja tentunya harus terkesan resmi / formal dan rapi, Misalnya, Anda bisa memadupadankan celana panjang coklat dengan jaket/jas coklat atau abu-abu. Ini akan memberi kesan yang lebih berkelas. Lengkapi jaket Anda dengan sabuk/ikat pinggang cokelat atau abu-abu.
- Ikat pinggang wide belt akan lebih cocok jika disesuaikan dengan bawahan rok atau celana pensil.
Sebagian panduan itu dapat Anda buat jadi rekomendasi untuk melakukan aktivitas keseharian. Janganlah takut berkesperimen lantaran makin berani bereksperimen Anda bakal lebih gampang temukan ciri-ciri baju Anda, tanyakan juga pada sahabat maupun keluarga. supaya anda lebih menarik dalam kenakan pakaian. kunjungi juga Cara Memilih Model Pakaian Wanita Sesuai Bentuk Tubuh.